Kanopi Spandek

Kanopi spandek merupakan salah satu bahan yang paling sering digunakan karena terkenal akan daya tahannya yang mampu bertahan hingga lebih dari 15 tahun dengan suhu cuaca yang berbeda-beda tentunya. Kanopi spandek yang terbuat dari campuran aluminium, seng, dan silikon mempunyai sifat lentur, mudah dibentuk, dan tentunya tahan akan karat. Karena bahan spandek merupakan campuran dari beberapa bahan oleh karenanya untuk membuat perbedaan dengan yang lainnya kanopi spandek dicampur pula dengan pewarna sehingga ketika membeli bisa sekaligus memilih warna yang digunakan. Mulai dari merah, biru, hijau, dan orange sudah bisa mempercantik bagian eksterior rumah.

Kanopi spandek sangat cocok untuk diletakkan di bagian rumah yang khusus untuk menjemur pakaian karena pada bahannya terdapat beberapa sifat konduktor atau pengantar panas sehingga bahan kanopi spandek sangat baik untuk menyimpan panas dan menjadikan jemuran lebih cepat kering meskipun matahari sudah tidak bersinar lagi.